Pok Tunggal Beach w/ divisi Redaksi 2012-2013 |
Have a nice day!, itu sebaris kalimat yang melekat di foto. Entahlah, saat itu saya sedang bosan dengan rutinitas. Ajakan untuk jalan-jalan saya terima. Saya senang, saking senangnya, saya berangkat ke bul (tempat kumpul-baca) ontime. Tetapi ada teman saya yang lebih gasik, dia Nafisah. Karena baru berdua, kita ngobrol dulu. Hingga satu per satu orang berdatangan ke bul.
Judul jalan-jalan kali ini memang jalan-jalan, yang bersinggungan dengan kata senang, dan bahagia. Ini jalan-jalan yang menyenangkan. Walaupun pada intinya, ini jalan-jalan 'perpisahan masa kepemimpinan mbak Sekar'.Tapi kami menikmati kebahagiaan ini.
Fotonya diambil menggunakan kamera mas Aji (yang berpose melipat tangan di dada). Pemotretnya mas-mas fotografer yang saat itu juga sedang memotret pantai. Ada banyak sekali foto, baik dari kamera mas Aji, Nafisah, maupun handphone pribadi. Jika sempat, saya akan menceritakan detail perjalanan kita. Beserta foto-foto via handphone.
Terima kasih semua. Makasih ya buat jalan-jalannya :'D
XOXO