A day with Andien Aisyah di PPEJ 2017

8:56 PM


With Ebooknya Kawa, Andien. Pipinya samaan kan?
Hari Minggu lalu, tepatnya pada (7/5) saya menghadiri sebuah acara yang menarik, yaitu acara bertema kesehatan ibu hamil. Acara tersebut terselenggara oleh sebuah brand  produk susu, Prenagen. Bertempat di Hotel Ambarukmo Plaza, acara Prenagen Pregnancy Education Journey (PPEJ) pun terselenggara dengan begitu meriah. Nuansa warna ungu begitu kental menyelimuti acara PPEJ Yogyakarta.

foto: dokumentasi pribadi.
Pasti kalian bertanya-tanya, kenapa saya yang masih unyu  bisa sampai ke acara tentang kesehatan bumil? Boro-boro hamil, nikah saja belum hehe. Jadi begini, saya mendapat tawaran dari salah satu teman kepenulisan. Teman saya adalah seorang blogger, ia bernama Mbak Aya. Singkat cerita, Mbak Aya menghubungi saya lewat WA dan mengajak untuk datang ke PPEJ. Tak perlu berpikir dua kali, saya langsung menerima ajakannya. Motivasi saya terbesar adalah ingin bertemu dengan Mbak Andien Aisyah dan sikecil Askara atau biasa dipanggil Kawa.


Saya termasuk follower setia dari pelantun lagu Belahan Jantungku. Sebelum kehamilan, saya sangat menyukai sosok Andien yang begitu semangat menjaga pola hidup sehat. Sejak saat itu, saya jadi suka kepo-kepo akun sosial medianya. Makin sering ketika Andien memiliki baby Kawa. Motivasi lain untuk datang ke PPEJ tentunya untuk mengetahui informasi seputar kehamilan Andien. Pasti kalian sudah mendengar tentang momen kelahiran Andien yang di air dan tumbuh kembang dari si kecil Kawa. Hampir setiap hari, saya selalu menantikan insta story dari Andien. hehe

foto: dokumentasi pribadi.
Acara yang dipandu oleh Mona Ratuliu ini banyak dihadiri oleh ibu-ibu yang sedang berbadan dua. Nggak hanya ibu-ibu, ada pula suami siaga yang mendampingi sang istri. Unch bikin baper deh~ Acara tersebut berlangsung sejak pukul 09.00-13.00 WIB ini banyak memberikan wawasan tentang kehamilan sekaligus tumbuh kembang buah hati. Dalam acara tersebut, terdapat beberapa sesi di antaranya tentang pentingnya menjaga pola hidup untuk kesehatan janin. Harus digaris bawahi nih, ternyata ketika seorang ibu ingin melahirkan buah hati yang sehat dan cerdas harus dimulai sejak sebelum hamil. Gaya hidup dan pola hidup sang ibu sangat berperan dalam pembentukan janin sehat. Jadi acara PPEJ ini cocok banget buat semua perempuan yang juga calon ibu :)
foto: dokumentasi pribadi.

Saya pribadi sangat awam dengan informasi kehamilan. Oleh sebab itu, saya sangat bersyukur bisa gabung di acara PPEJ. Saya mendapat banyak informasi baru tentang kehamilan. InsyaAllah, kelak kalau sudah berkeluarga (setidaknya sudah punya wawasan) hehe.. Terlebih saya mendapat goodie bag yang super komplet! Ada buku panduan resep, info kehamilan, produk Prenagen seperti susu dan jus, serta CD senam ibu hamil.
foto: dokumentasi pribadi.


Pada kesempatan yang sama, tak hanya menampilkan Andien dan Mas Ippe saja. Terdapat pembicara-pembicara andal yang ikut memberikan wawasan baru. Seperti dr. Martina yang memberikan pemaparan mengenai pentingnya menjaga nutrisi plasenta. Banyak perempuan yang kurang mengetahui pentingnya menjaga nutrisi plasenta. Banyak yang mengira, plasenta hanya sebuah 'bantalan' untuk bayi di kandungan. Padahal dr. Martina mengungkapkan bahwa bakal calon buah hati yang istimewa dimulai sejak 1000 hari pertama. Seribu hari pertama yang dimaksud sejak si dedek bayi masih berupa sel. Jadi peran plasenta itu punya jangka panjang untuk buah hati. Plasenta sendiri merupakan organ nutrisi yang berperan development programming. 

Bayangkan? Masa depan si dedek emesh bisa dimaksimalkan sejak dalam kandungan. Kece kan? Lalu caranya gimana? dr. Martina memaparkan pentingnya menjaga asupan nutrisi yang masuk pada si ibu. Pasti kalian pernah mendengar anggapan bahwa ibu hamil makannya dua porsi? "Anggapan tersebut ada benar dan salahnya," ungkap dr. Martina. Ia pun menjelaskan bahwa memang benar ketika mengetahui sedang dalam kondisi hamil, si ibu harus menyadari ada si kecil yang juga butuh asupan makan. Tapi bukan berarti porsinya harus banyak alias dua. Sang dokter lebih menekankan pada makan untuk dua orang tapi tetap mengutamakan kualitas nutrisi bukan kuantitas. "YOU ARE WHAT YOUR MOTHER EAT."

Salah satu cara untuk menciptakan generasi istimewa adalah dengan makan-makanan yang 4 sehat 5 sempurna seperti sayur, buah, karbohidrat, protein, susu, dan lain-lain. Namun demikian, untuk menyempurnakan kandungan nutrisi dengan gizi seimbang cukup sulit untuk diterapkan. Eits, jangan khawatir. Sang dokter memberikan alternatif solusi yaitu dengan rajin minum susu. Ternyata kandungan susu, khususnya susu ibu hamil itu sudah paket komplet. Jadi nggak perlu khawatir kekurangan gizi ya, buibu.

Nggak sekadar berbagi ilmu tentang kehamilan, tapi ada berbagai booth kece yang tentunya nggak kalah bermanfaat seperti Bump to Birth Consultation untuk konsultasi seputar kehamilan, Bump to Birth Nutricion (booth yang nggak pernah sepi karena ada Chef Eddrian Tjhia dengan resep-resep endesnya), Bump to Birth Corner (booth yang memberikan praktik langsung merawat bayi seperti memandikan dan memijat bayi), booth untuk cek kesehatan juga lho. Saya dan Kingkin, teman ngobrol di PPEJ yang juga single pun ikut cek kesehatan. Pada kesempatan yang sama, kami nggak ingin membuang momen bisa bertemu dengan Chef Eddrian.
foto: dokumentasi pribadi.

Bener-bener sehari yang kaya ilmu dan manfaat. Terima kasih pengalaman berharganya!

foto: dokumentasi pribadi.


XOXO


You Might Also Like

3 comments

  1. Acaranya seru banget ya! Andien care banget sama audiens, apalagi pas dia bagiin sendiri smoothiesnya sendiri ��

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huhuhu aku nggak kebagian smoothies, tapi akan ku coba dengan buku resep dari Prenagen :)

      Delete
  2. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete