22 Oktober 2020

5:33 PM

Day 22.

@gabriellefaithhenderson

 Aku belakangan sering mengamati penanggalan di bulan Oktober. Sebenarnya, apakah tanggal 10-10-2020 itu termasuk tanggal cantik ?

20-10-2020, apakah tanggal tersebut termasuk keramat?

Lalu hari ini, 22 Oktober 2020 jika dituliskan dalam angka akan menjadi 22-10-2020. Apakah juga cantik?

Pikiran yang sebenarnya tidak perlu didalami lebih lanjut. Tanggal tersebut cuma punya kemiripan dengan pengulangan angka 1, 2, dan 0. 

Hari ini Kamis, harusnya bisa bangun siang dan santai-santai karena jadwal masuk siang. Akan tetapi, kemarin sore dapat pesan untuk mengganti shift teman yang sedang libur. Pada akhirnya, hari ini mengisi jadwal shift anak sekolah. Eh nggak tahu juga sih, pandemi gini apakah jadwal anak sekolah masih jam segitu? Lol.

Belakangan, badan sedang nggak kompromi. Bawaannya tegang mulu, kepala juga kerasa nggak enak buat dibawa ngapain aja. Akan tetapi hari ini aku terbangun dengan badan yang lumayan enak. 

Bangun pagi langsung menyalakan laptop lalu menahan rasa lapar sampai jam 12 karena malas untuk masak. Pada akhirnya, ngemil bagelen di toples sembari minum air putih atau teh hangat untuk meredakan rasa lapar. 

Cuaca hari ini cukup mendung, tapi bersyukur banget kerjaan lancar. Apalagi sinyal tidak ada masalah. Sesekali istirahat menyelesaikan rendaman cucian kemarin sore. Siram-siram tanaman, ngobrol sama ponakan. Lalu melanjutkan kerjaan lagi. 

Bangun udah enakan, tapi dibawa kerja. Lagi-lagi ngerasa nggak enak. Tidak sabar rebahan dan menghabiskan sisa waktu untuk santai-santai. 

Ceritaku hari ini sama seperti hari-hari biasanya saat kerja dari rumah. 

Cheers, 





You Might Also Like

0 comments